24 C
id
Ayo gabung jadi wartawan TriargaNews.Com ! Klik Di sini! 



Camat "Pancang" Bedah Rumah Tak Layak Huni KPN Agam

Dalam menciptakan rasa ingin berbagi dengan Rumah Tangga Sasaran, Koperasi pegawai Negeri (KPN) Kabupaten Agam menggelar bedah rumah atau yang biasa disebut rehab rumah tk layak huni. Untuk Tahun ini, Kecamatan Canduang mendapatkan alokasi program ini untuk 1 unit rumah. Setelah dilakukan survei kebeberapa buah rumah, ternyata Nasrul warga jorong Lasi Mudo, Nagari Lasi dinyatakan berhak untuk mendapatkan program ini. Nasrul alias Un suami dari Mardian ini, memiliki anak sebanyak 3 orang yang tergolong Rumah Tangga Sasaran. menurut Camat Canduang Monisfar disela-sela melakukan pemancangan lahan untuk dibangun rumah yang berukuran 6 m x 7 m itu, jumlah dana yang di alokasikan sebanyak Rp. 12.500.000,-. " Ini merupakan dana pancingan, untuk pengembangannya diharapkan bantuan dan partisipasi masyarakat nantinya, sehingga rumah tersebut benar-benar layak untuk dihuni," ujar Monisfar. hadir pada acara pemancangan tersebut Wali Ngari Lasi, Wali jorong Lasi Mudo, Ketua LPMN dan tokoh-tokoh masyarakat Lasi. CMC-06
Postingan Lama
Postingan Lebih Baru