24 C
id
Ayo gabung jadi wartawan TriargaNews.Com ! Klik Di sini! 



TSR KECAMATAN CANDUANG HANYA KUNJUNGI 3 MUSHALLA

Selama 4 tahun bertugas sebagai camat di Canduang, Monisfar, S.Sos lebih memilih Mushalla sebagai tempat kunjungan Tim Safari Ramadhan (TSR). Hal itu disebabkan karena TSR lain biasanya berkunjung ke masjid-masjid, sedangkan kondisi di kecamatan Canduang banyak mushalla yang lebih ramai jama'ahnya, lebih penting perannya di tengah kaum dan lebih membutuhkan bantuan. Demikian diterangkan Monisfar di sa'at berbuka bersama TSR Canduang di Balai Adat Lasi kepada crew CMC pada Ahad (07/08/2011).

Pada kesempatan itu Monisfar, S.Sos menjelaskan juga bahwa biasanya sumbangan-sumbangan yang diberikan oleh TSR lain hanya untuk pembangunan masjid. Karena itulah disamping memberikan bantuan untuk pembangunan mushalla sejumlah 1 juta rupiah juga menitipkan kepada pengurus mushalla untuk menyalurkan dana santunan anak yatim sejumlah 500 ribu rupiah. Karena anak yatim sangat membutuhkan dana itu untuk menghadapi lebaran nantinya. Tahun ini TSR kecamatan Canduang hanya mengunjungi 3 mushalla di 3 kenagarian atas pertimbangan efektifitas waktu dan dana.

Monisfar memimpin Tim II yang berkunjung ke Mushalla Air Dingin Jorong Pasanehan nagari Lasi bersama rombongan sebanyak 21 orang. Sedangkan Tim satu yang dipimpin oleh F. Kari Bareno berkunjung ke Mushalla Parupuak jorong Gobah kenagarian Bukik Batabuah. Serta Tim III yang dipimpin oleh Sekcam Drs. Surya Wendri berkunjung ke Surau Batuang jorong Batu Balantai kenagarian Canduang Koto Laweh. |CMC-003






-------------
Lihat Gallery photo di facebook kami klik disini
Postingan Lama
Postingan Lebih Baru